Yang Menjadi Penyebab Harga Produk Hasil Pertanian Organik Mahal
Pertanian secara alami memiliki beberapa kelebihan dibandingkan yang anorganik. Hasil pertanian dengan sistem organik lebih mahal dibandingkan dengan non-organik. Penyebab dari harga produk hasil pertanian organik mahal ada beberapa sebabnya. Pertama, waktu yang lama dari mulai awal sampai panennya dibandingkan dengan pertanian yang mengandalkan kimia buatan. Kedua adalah biaya operasional yang lebih mahal, selain karena bahan alami yang sulit didapatkan karena waktu yang lama dari jenis pertanian ini dan juga sulitnya bertani dengan sistem alami. Jadi bukanlah sesuatu yang mengherankan jika produk-produk yang dihasilkan oleh pertanian organik harganya mahal. Adanya kesadaran dan keinginan dari manusia untuk mengkonsumsi bahan makanan yang menyehatkan dan alami membuat pertanian organik menjadi sebuah potensi usaha untuk mendapatkan harga yang tinggi dari produk pertanian yang dihasilkan. Hal lain yang menguntungkan dari pertanian organik adalah ramah lingkungan. Dan pertanian organik saat ini dilirik oleh para petani karena tingginya permintaan produk hasil pertanian organik dipasaran.
Hal yang membedakan pertanian organik berbeda adalah digunakannya bahan organik atau alami dalam kegiatan bertani. Jenis pertanian organik ini menggunakan bahan alami seperti yang telah dilakukan oleh para petani pada masa lalu sebelum ilmu pengetahuan maju seperti sekarang. Namun untuk saat ini, sulitnya mendapatkan benih atau bibit unggul alami menjadikan pertanian organik dilakukan selain pada benih dan bibitnya.
Jadi, bisa dikatakan bahwa pertanian organik adalah pertanian alami dengan sebagian besar ketergantungannya pada bahan kimia alami yang diperoleh dari proses alami dan juga kondisi alam. Kebalikan dari pertanian organik adalah pertanian anorganik (tidak alami/kimia). Seperti namanya, pertanian anorganik atau pertanian kimia ini mengandalkan produk kimia buatan untuk kegiatan pertanian. Benih, bibit, obat pemercepat pertumbuhan, racun pembasmi (hama, gulma, serangga, dan jamur) dibuat dari bahan kimia buatan.
Demikian penjelasan singkat tentang “Penyebab Harga Produk Hasil Pertanian Organik Mahal“. Mohon maaf jika terdapat kesalahan dan kekurangan dalam penulisan atau Informasi!