Penjelasan Terkait Sayur Kemangi Yang Sering Dijadikan Lalapan
Sayur Kemangi merupakan salah satu tanaman sayur yang sering dikonsumsi oleh masyarakat Indonesia dalam keadaan segar atau mentah bersama sambal atau biasa disebut lalapan maupun dimasak dahulu. Salah satu ciri dari tanaman kemangi adalah memiliki aroma wangi yang khas. Menurut penulis, tanaman sayur ini cukup mudah untuk ditanam dikawasan Negara Indonesia.
Untuk yang memiliki pekarangan dan ingin menanamnya bisa di area pekarangan, tidak hanya yang memiliki pekarangan luas, yang memiliki lahan sempit juga bisa menyiasatinya dengan menanam tumbuhan ini di pot. Tanaman sayur yang satu ini umumnya dikembang-biakkan dengan cara generatif melalui biji tanaman. Warna dari biji kemangi yang siap ditanam adalah hitam. Biji ini terdapat pada bagian atas tanaman. Harga dari sayur ini cukup terjangkau, dan biasanya dijual dalam satuan per ikat. Bagian tanaman kemangi yang dikonsumsi adalah daun dan batangnya yang masih muda.
Kemangi dapat dikonsumsi secara langsung dalam kondisi mentah, atau juga bisa dimasak terlebih dahulu. Salah satu kegiatan mengkonsumsi kemangi dalam kondisi mentah yaitu dengan menjadikannya lalapan yang dimakan bersama sambal dan menu lainnya seperti ikan bakar, ayam goreng bebek bakar dan lain-lain. Adapula olahan masakan yang bisa menggunakan sayur ini, salah satu contohnya yaitu ditumis atau yang sering disebut juga di oseng.
​Demikian penjelasan singkat tentang “Kemangi, Sayur Dengan Aroma Wangi Yang Sering Dijadikan Lalapan“. Mohon maaf jika terdapat kesalahan dan kekurangan dalam penulisan atau Informasi !