4 TEMPAT YANG BIASA DIGUNAKAN PETANI DI INDONESIA UNTUK MEMELIHARA IKAN AIR TAWAR KONSUMSI

Terkait 4 Tempat Yang Biasa Digunakan Petani Di Indonesia Untuk Memelihara Ikan Air Tawar Konsumsi

Ikan menjadi salah satu sumber pangan yang biasa dikonsumsi oleh manusia. Setiap orang pasti mengenal dan mengetahui apa bentuk ikan. Jumlah dari jenis ikan sangatlah banyak. Ikan tawar biasa hidup di danau, rawa, sungai, atau mungkin juga selokan, tentunya dengan airnya yang tawar. Saat ini, manusia dengan ilmu pengetahuannya juga membudidayakan atau memelihara ikan air tawar konsumsi untuk tujuan konsumsi pribadi bahkan dijual atau dikomersialkan. Terdapat 4 tempat yang biasa digunakan petani di Indonesia untuk memelihara ikan air tawar konsumsi. Dibawah ini adalah tempat atau kolam tersebut:

  • Kolam Tanah atau Tambak

Tempat pertama yang sudah sejak dahulu dijadikan sebagai kolam untuk memelihara ikan adalah kolam tanah atau yang sering disebut tambak.Tambak tanah juga bisa memberikan keuntungan lainnya, yaitu ikan dapat memakan cacing, serangga dan hewan kecil lainnya yang sering muncul dipermukaan tanah dan masuk ke air.

  • Kolam Plastik atau Terpal

Terpal bisa menjadi salah satu wadah untuk menampung air dan memelihara ikan air tawar konsumsi. Ada juga ember atau drum plastik yang juga bisa dijadikan pilihan untuk memelihara ikan air tawar konsumsi. Namun untuk drum memang jumlah dari ikan yang dipelihara memang sedikit.

  • Kolam Semen atau Beton

Tempat lainnya untuk memelihara ikan air tawar yang biasa dikonsumsi manusia adalah kolam beton. Beton dengan permukaan yang di aci semen bisa juga menjadi tempat menampung air.

  • Keramba

Keramba merupakan kolam ikan apung dengan memanfaatkan air permukaan yang melimpah seperti di danau, rawa atau laut. Untuk membatasi ikan supaya tidak hilang atau kabur, maka digunakanlah jaring untuk membatasi gerak ikan.



Demikian penjelasan singkat tentang “4 Tempat Yang Biasa Digunakan Petani Di Indonesia Untuk Memelihara Ikan Air Tawar Konsumsi”. Selain cara-cara diatas, masih banyak juga tempat atau kolam lain yang bisa digunakan untuk memelihara ikan air tawar. Mohon maaf jika terdapat kesalahan dan kekurangan dalam penulisan atau Informasi! Terima Kasih!